BAPPELITBANGDA KABUPATEN TAPANULI UTARA MEMERIAHKAN PERINGATAN HARI KEMERDEKAAN RI KE-78


Bappelitbangda Kabupaten Tapanuli Utara ikut memeriahkan Peringatan Hari Kemerdekaan RI Ke-78 Tahun 2023 dengan Tema : "Ria Jenaka" yang berlangsung pada hari Jumat (18/08/2023) bertempat di Halaman Kantor Bappelitbangda Kabupaten Tapanuli Utara.

Acara tersebut dimulai dengan masak bersama-sama. Setelah itu dilakukan beragam jenis perlombaan mulai dari memasukkan sedotan ke botol, makan biskuit, joget balon, lomba sarung, memindahkan gelas pakai balon, memasukkan paku ke dalam botol, menggiring bola menggunakan terong, makan kerupuk, lomba karton, over bola karet dan yang terakhir over balon isi air. Perlombaan ini tidak hanya menjadi ajang untuk menampilkan bakat dan kreativitas tetapi juga untuk menguatkan rasa kebersamaan diantara seluruh pegawai dan anak PKL. Selanjutnya diadakan makan bersama dengan beralaskan daun pisang sebagai pengganti piring. Makanan yang dihidangkan pun sangat sederhana namun sangat nikmat untuk disantap. Semua pegawai dan anak PKL merasa bahagia dan acara demi acara berlangsung dengan lancar dan meriah.

Yang terpenting adalah semangat dan semarak yang dihasilkan oleh seluruh pegawai dan anak PKL dalam memeriahkan peringatan hari Kemerdekaan RI ke-78. Para pemenang lombapun akan menerima hadiah yang akan diserahkan pada hari Senin nantinya (21/08/2023) setelah Apel Pagi selesai.

SELAMAT HARI ULANG TAHUN YANG KE-78 REPUBLIK INDONESIA

TERUS MELAJU UNTUK INDONESIA MAJU

 

.